Cerita Gemes Launching RumBel Ibu Profesional Batam & Wokshop Basic Photographi

Januari 30, 2018

Assalamu'alaikum penduduk blog yang masih memegang teguh burung garuda sebagai lambang negara, jangan sampai  gara-gara Mie berubah jadi burung Dara, karena Enaknya Nyambung Terus ( kata Inul di Iklan nya) halahhhh.

216 jam yang lalu setelah postingan ini dibuat IP (Ibu Profesional)  Batam mengadakan acara Launching RumBel IP Batam & Workshop Basic Photography di Tea Box Cofee Batam dengan mengusung  Tema "Mengembangkan Potensi Wanita melalui bakat masing-masing". Rekomendasi Dress Code : Nuansa Biru, wahhh sontak saja saya buka tabungan  dan ngabur kepasar untuk cari baju "seragam" dengan teman-teman biar lebih kece pikir saya. Ga butuh waktu lama hanya 2 jam ngubek pasar dan 1 jam proses tawar menawar sampai terjadi transaksi jual beli . Legaaa donk ya urusan baju dah kelar. Walaupun pas nyampe diacara baju kawan-kawan berwana warni, rupa-rupanya saya harus lebih teliti lagi baca undangan, karena diundangan di sebut kata Rekomendasi yang berarti ga Harus cuma saran doank. Otak memang harus di instal ulang biar pikiran nya ga belanja muluuu. hehehe.

Launching Rumbel apaan sihhh??? Rumbel itu adalah singkatan dari Rumah Belajar yang diadakan oleh suatu komunitas yaitu komunitas Ibu Profesional Batam yang gunanya adalah sebagai sarana belajar dan menggali potensi para ibu tanpa harus meninggalkan peran keibuannya bahkan dikomunitas ini diberi materi bagaimana membersamai keluarga dengan harapan para Ibu yang belajar disini bisa membangun peradaban dari keluarga.

Ada enam Rumbel yang launching hari itu, yaitu :

  • Qur'an Learning Centre IIP Batam
  • Rubel Menulis
  • Rumbel Craft
  • Rumbel Bisnis
  • Rumbel Menjahit dan 
  • Rumbel Memasak.

SERUUU itu sih kata yang tepat untuk saya ungkapkan setiap kali bareng IP Batam, Ibu-ibu nya pasti bawa anak-anak semua range umur Balita dan Batita. Kelakuan anak-anak nya bikin gemes. Ahhh pokok nya Ibu-ibu ngumpul tanpa bawa anak-anak itu seperti Syahrini tanpa bulu mata. Seperti gambar dibawah ini, ustadzah nya lagi tausyih anak saya malah goleran di kursi depan


Ustadzah Afifatun Nisa memberikan motivasi bahwa perempuan harus berkarya tanpa terhalang waktu dan tempat dan status "Ibu"bukan jadi penghalang untuk terus belajar agar bisa meningkatkan kemuliaan hidup. Beliau pun memberi contoh wanita-wanita hebat di jaman Rossulullah yang banyak memberi kontribusi bagi agama juga negara nya. Wahhh ini jadi Buzzer banget buat saya,,


Nah diacara hari itu juga diadakan workshop basic photography yang dipandu oleh mbak Yayuk Wulan pemilk akun instagram @yayuk_wulan . Objek yang di foto adalah makanan hasil dari para ibu peserta Rumbel Memasak dan Craft dari Rumbel Craft.

Mbak Yayuk sedang menata objek yang akan difoto

Dari workshop ini saya jadi tau untuk menghasilkan foto yang bagus dan berkualitas ada trik nya seperti pengaturan ISO kamera, jarak pengambilan gambar, pengaturan cahaya dan masih banyak lagi. Mengingat ibu-ibu lebih mudah untuk pegang Handphone ketimbang kamera DSLR jadi kamera yang digunakan adalah kamera Handphone loh asik kan.


Ini adalah hasil foto saya tanpa edit, cakep ya.


Selesai acara jam 12.00 WIB, ga lupa berfoto rame-rame

Kelihatan kan warna warni nya, hehehe.

Semoga  Ibu Profesional (IP) Batam bisa terus menjadi wadah bagi kaumnya untuk bisa terus belajar bersama dan berkarya. Semangat membangun peradabaan Ibu-Ibu.






You Might Also Like

0 komentar